Tingkatkan Semangat Berorganisasi Sekertaris PD Kmhdi Sultra Himbau Kader Perkuat Jati Diri
Suluhsultra.com-Kendari, Kesatuan mahasiswa Hindu Dharma Indonesia (KMHDI) menghimbau seluruh kader KMHDI agar selalu menjaga marwah organisasi serta perkuat jati diri organisasi.
Hal ini di sampaikan oleh Sekertaris PD KMHDI Sulawesi Tenggara Gede Suyana Sriski bahwa menaati AD/ART orgniasasi, menjaga idealisme serta memperkuat jati diri kader sangatlah penting untuk menopang kekuatan organisasi, agar mampu tegak dan konsisten selama masih menjadi kader aktif di oraganisasi KMHDI.
KMHDI merupakan organisasi yang berskala nasional, memiliki 4 jati diri, antara lain Religiusitas, Humanisme, Nasionalisme dan Progresivitas ini wajib di tanamkan kepada seluruh kader agar mampu dijalankan sebaik-baiknya.
Gede menyampaikan bahwa nilai dan jati diri ini sangat penting untuk kita kawal bersama dan di aplikasikan ke masyarakat.
"Saya berharap seluruh kader KMHDI bisa menjaga dan merawat jati diri organisasi dan tidak menyimpang menjadi kader yang pragmatis," ujar Gede.
Perjalanan organisasi KMHDI di Sulawesi Tenggara sudah bukan waktu yang singkat sudah berdiri semenjak tahun 1994 hingga sekarang tahun 2024 KMHDI Sulawesi Tenggara masih terus konsisten dalam pergerakan pengabdian masyarakat.
KMHDI Sulawesi Tenggara dalam perjalanannya banyak menemui berbagai kendala, tetapi semuanya bisa terlewatkan dengan adanya kader yang saling menguatkan dan selalu menjaga kesatuan Mahasiswa Hindu yang ada di Sulawesi Tenggara.
KMHDI Sulawesi Tenggara juga masih konsisten menjalankan kaderisasi sebagai nafas utama organiasi, agar dapat menciptakan mahasiswa Hindu untuk melanjutkan tongkat estafet kepengurusan organisasi Hindu kedepannya.
Salah satu Alumni PD KMHDI Sultra Gede Budi muliantika S.P menyampaikan pendapatnya dalam panggilan telepon seluler bahwa jati diri itu bukan hanya sebuah omongan belaka, tapi harus di rawat agar bisa tumbuh dan berkembang agar berguna bagi kalangan banyak.
"Saya harap seluruh kader KMHDI Sulawesi Tenggara terus memperkuat jenjang kaderisasi, mematangkan diskusi lalu kembangkan dan aplikasikan kemasyarakatan," ujar pemuda yang akrab di sapa GBM ini. (red)
Belum ada Komentar
Posting Komentar