PC KMHDI KONAWE SUKSES MELAKSANAKAN KMHDI MENGAJAR
Ketua PC KMHDI Konawe Wayan Ari menyampaikan, pendidikan harus ditanamkan dari sejak dini dan bagiamana upaya untuk meningkatkan nilai nilai moral, etika, Budi pekerti dan sradha bakti kepada generasi muda Hindu.
"KMHDI mengajar ini merupakan salah satu menjalankan Dharma agama dan Dharma negara melalui bidang pendidikan. Harapan saya kegiatan ini bisa berjalan berkelanjutan dan terlaksana di seluruh pekraman desa adat yg ada di Kab. Konawe maupun daerah daerah lainnya", ungkap Wayan Ari
Di dalam kesempatan yang sama Wayan Ari menyampaikan sebagai bagian dari lembaga Hindu KMHDI harus ikut serta dalam mengambil peran untuk kemajuan pendidikan umat Hindu untuk menciptakan generasi yang unggul dan cerdas. Kegiatan ini juga dirangkaikan dengan kegiatan penghijauan lingkungan yg dilaksanakan disekitaran Pura Dalem desa adat Dwi Sari
Kegiatan KMHDI MENGAJAR di dihadiri langsung oleh Ketua Parisada Desa Nyoman Jaya dan Ketua Desa Adat Dwi Sari Nyoman Yastre.
"Saya sangat mengapresiasi kegiatan/program yang adik adik lakukan, ini merupakan salah satu kepedulian terhadap generasi generasi muda Hindu,kegiatan ini sangat berdampak positif dalam kondisi saat ini semoga kegiatan ini bisa dilaksanakan berkelanjutan ", ujar Nyoman Jaya (wa)
Belum ada Komentar
Posting Komentar